Bahas Agenda Prioritas, Sekretaris BKPSDM Pimpin Rapat Finalisasi Renja 2023

Share This Post

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan rapat internal membahas agenda prioritas yang akan difinalisasi dalam Rencana Kerja Tahun 2023 (08/06/2022).

Pelaksanaan rapat tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kapuas Hulu, Paing Wandi Kusmayandi, S.T.P. dan dihadiri oleh Kepala Bidang, Kasubbag Program dan Keuangan serta Pejabat Fungsional selaku Sub Koordinator pada BKPSDM Kabupaten Kapuas Hulu.

Pada rapat internal itu membahas agenda penyusunan dan finalisasi Renja Tahun 2023 yang harus segera disampaikan paling lambat pada tanggal 10 Juni 2022 serta menyampaikan usulan perubahan pada Rencana Strategi 5 Tahunan paling lambat pada tanggal 13 Juni 2022.

“Kita harus segera menyelesaikan penyusunan dan finalisasi renja tahun 2023 dan renstra serta menyesuaikan kebutuhan yang menjadi skala prioritas yang tertuang dalam setiap kegiatan yang akan dilaksanakan di tahun yang akan datang, disampaikan kepada setiap bidang agar dapat menyusun rencana penganggaran yang akan dituangkan dalam renja dan renstra BKPSDM Kabupaten Kapuas Hulu”, Tegas Paing dalam rapat tersebut. (UF)

Berlangganan Informasi

Dapatkan informasi atau pengumuman terbaru langsung di email kamu. Isi form dibawah untuk berlangganan informasi dari kami.

Kontak Kami

Apabila ada hal-hal yang ingin ditanyakan lebih detail, dapat menghubungi Sekretariat Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 2023 melalui Whatsapp +62 823-5145-3415 atau email: bkpsdm@kapuashulukab.go.id

BKPSDM Kabupaten Kapuas Hulu @2023