Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kapuas Hulu mengikuti kegiatan Workshop Core Value “BerAKHLAK” bagi Tenaga Penguji yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Barat (15/07/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis sampai dengan Jumat, tanggal 14 sampai dengan 15 Juli 2022 pada Pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai bertempat di Aula Bhinneka Tunggal Ika BPSDM Provinsi Kalimantan Barat. Pelaksanaan Workshop Core Value “BerAKHLAK” bagi Tenaga Penguji dibuka secara langsung oleh Kepala BPSDM Provinsi Kalimantan Barat, Bapak Marjani, S.E., M.Si. dan dihadiri oleh perwakilan dari BKD Provinsi Kalimantan Barat dan BKPSDM Kabupaten/Kota Se-Kalimantan Barat, salah satunya adalah BKPSDM Kabupaten Kapuas Hulu yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia Aparatur dan Pejabat Fungsional Prakom Ahli Muda selaku Sub Koordinator di Bidang PSDMA.

Pelaksanaan workshop ini mengacu kepada Surat Edaran Menteri PAN dan RB Nomor 20 Tahun 2021 tentang Implementasi Core Values “BerAKHLAK” dan Employer Branding ASN dan Peraturan Lembaga Administrasi Negara RI Nomor 10 Tahun 2021 tentang Perubahan Atas Peraturan Lembaga Administrasi Negara RI Nomor 1 Tahun 2021 tentang Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil, penyelenggaraan kegiatan Pelatihan Dasar Calon Pegawai Neger Sipil juga mengalami penyesuaian terhadap nilai-nilai dasar ASN.

“Workshop ini diadakan sebagai bentuk penyamaan persepsi bagi penyelenggaran Latsar CPNS Tahun 2022 di lingkungan instansinya masing-masing, terutama dengan adanya perubahan pelaksanaan Pelatihan Dasar CPNS dimana terdapat pergantian nilai-nilai dasar ASN yang mana sebelumnya masih menerapkan nilai-nilai “ANEKA, WoG, Manajemen ASN dan Pelayanan Publik” berganti menjadi “BerAKHLAK, Manajemen ASN dan Smart ASN”, untuk itu kita perlu pahami dan mempelajari bersama terkait dengan pelaksanaan latsar CPNS pola baru ini”, tutur Marjani dalam sambutannya. (UF)